
Surya Paloh dan Anies Baswedan bertemu di kantor DPP Nasdem, Gondangdia, Jakarta Pusat setelah makan siang bersama Rabu (24/7/2019). Dalam pertemuan tersebut, Surya Paloh mengaku akan mendukung dan mengapresiasi Anies jika memutuskan maju dalam Pilpres 2024.
Berikut fakta-fakta Surya Paloh yang dirangkum dari berbagai sumber:
1. Pengusaha
Selain dikenal sebagai politikus, Surya Paloh merupakan seorang pengusaha. Beberapa perusahaan di bidang media dimiliki dirinya. Bahkan, ia dikenal sebagai salah satu pengusung kebebasan pers di Indonesia.
2. Pernah Jualan Sambil Sekolah
Saat remaja, ia pernah berjualan teh, ikan asin, hingga karung goni. Hal itu Surya Paloh lakukan sambil bersekolah saat di Pematang Siantar, Sumatera Utara.
3. Aktif Organisasi
Surya Paloh terkenal aktif organisasi saat duduk di bangku kuliah. Sebelumnya ia menuntut ilmu di Universitas Sumatera Utara, Fakultas Hukum, namun tidak selesai dan melanjutkan pendidikannya di Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik, Universitas Islam Sumatera Utara, Medan.
4. Punya Seorang Putra
Surya Paloh menikah dengan Rosita Barrack dan dikaruniai seorang putra bernama Prananda Surya Paloh. Kini, anaknya mengikuti jejak sang ayah untuk berpolitik.
5. Dukung Jokowi
Pria yang lahir di Aceh 68 tahun lalu ini mendukung Joko Widodo (Jokowi) pada Pemilihan Presiden (Pilpres) 2014. Kini, di Pilpres 2019 Surya Paloh kembali membantu Jokowi mendapatkan kursi nomor satu.
Simak Video "Surya Paloh Bicara soal Anies Jadi Capres 2024"
(pay/nwy)
https://news.detik.com/berita/d-4638974/5-fakta-surya-paloh-yang-buka-peluang-usung-anies-baswedan-di-2024
2019-07-25 07:17:51Z
52781720207091
Bagikan Berita Ini
0 Response to "5 Fakta Surya Paloh yang Buka Peluang Usung Anies Baswedan di 2024 - detikNews"
Post a Comment