
Karo Humas Kemenkum HAM Bambang Wiyono membenarkan permohonan pengunduran diri Yasonna itu. Hal ini lantaran Yasonna terpilih menjadi anggota DPR.
Bagaimana rekam jejak karir Yasonna? Berikut detikcom rangkum:
Suami dari Elisye Widya Ketaren ini mengawali karirnya sebagai pengacara dan penasihat hukum tahun 1978-1983.
2. Dekan
Pria berumur 66 tahun ini juga pernah menjadi pembantu dekan Fakultas Hukum Universitas HKBP Nommensen pada kurun 1980-1983. Kemudian dia menjabat Dekan Fakultas Hukum Universitas HKBP Nommensen (1998-1999) dan peneliti di North Carolina State University (NCSU) pada tahun 1992-1994.
3. Politisi PDIP
Yasonna Laoly merupakan politikus PDIP. Sarjana hukum lulusan Universitas Sumatera Utara itu lalu menjadi anggota DPRD Sumut pada periode 1999-2004. Pada tahun 2004, ia terpilih sebagai anggota DPR RI dari wilayah Sumatera Utara I. Dia duduk di Komisi II.
https://news.google.com/__i/rss/rd/articles/CBMiYmh0dHBzOi8vbmV3cy5kZXRpay5jb20vYmVyaXRhL2QtNDcyNTY3Mi95YXNvbm5hLWxhb2x5LW11bmR1ci1kYXJpLWthYmluZXQtaW5pLXJla2FtLWplamFrLWthcmlybnlh0gEA?oc=5
2019-09-28 07:49:51Z
52781823389006
Bagikan Berita Ini
0 Response to "Yasonna Laoly Mundur dari Kabinet, Ini Rekam Jejak Karirnya - detikNews"
Post a Comment