"Alhamdulillah hukum masih ada, meski belum tahu sampai mana (prosesnya) ke depannya sejauh ini," kata Ade Nurma saat berbincang dengan detikcom, Rabu (25/12/2019).
Ade juga berterima kasih kepada seluruh pihak yang membantu hingga pelaku bisa tertangkap. Ade Nurma yang semula ragu melapor polisi, akhirnya memberanikan diri melaporkan kasus itu ke polisi setelah mendapat dukungan dari teman-teman hingga netizen.
Kejadian itu memang baru dilaporkan ke polisi pada Minggu (22/12), atau sehari setelah kejadian pada Sabtu (21/12) sore. Senin (23/12), polisi langsung memproses laporannya dengan meminta keterangan dari Aiman yang didampingi orang tua.Penangkapan pelaku juga membuat Aiman sedikit lega.
"Awalnya Aiman takut, tapi setelah tahu itu ditangkap, Aiman sedikit lega," tutupnya. Meski Aiman kini masih diliputi rasa trauma. "Saat ini iya, trauma iya," lanjutnya.
Tidak hanya membuat Aiman trauma, peristiwa itu juga membuat Ade Nurma khawatir ketika Aiman berada di luar rumah. Ade Nurma pun sedikit menahan anaknya bepergian ke luar rumah pascakejadian itu.
"Awalnya kan namanya anak kelas 2 SMA, cowok, jadi jiwa main masih ada. Jadi sekarang kita juga orang tuanya juga, (kalau) anaknya mau pergi juga takut, semua orang tua pasti nahan anak buat main kalau ada kejadian begitu," kata Ade Nurma.
Ade Nurma menyebutkan kejadian penodongan itu membuat anaknya ketakutan. Apalagi, Aiman ditodong dalam posisi yang cukup dekat hingga tidak berani melihat wajah pelaku pada saat itu.
"Dia sampai nggak berani eye contact (sama pelaku). Kan pas ditanya polisi 'apakah ini mukanya pelaku?', kata Aiman, karena nggak berani eye contact, jadi hanya lihat todongan pistol aja. Cuma pas terakhir aja pas Aiman meyakinkan 'bukan saya yang omong' di situ eye contact," jelas Ade Nurma.
https://news.google.com/__i/rss/rd/articles/CBMiZGh0dHBzOi8vbmV3cy5kZXRpay5jb20vYmVyaXRhL2QtNDgzNTU5Ny9zeXVrdXIta2VsdWFyZ2EtYXRhcy1wZW5hbmdrYXBhbi1kcml2ZXItbGFtYm9yZ2hpbmktcGVub2RvbmfSAQA?oc=5
2019-12-25 14:50:18Z
52781958794307
Bagikan Berita Ini
0 Response to "Syukur Keluarga atas Penangkapan Driver Lamborghini Penodong - detikNews"
Post a Comment