Terpopuler - Hasto Sempat Nilai Harun Masiku Sosok Bersih
INILAHCOM, Jakarta - Sekjen PDIP Hasto Kristiyanto mengakui bahwa partai memang mengajukan Harun Masiku untuk menggantikan posisi Nazaruddin Kiemas di kursi DPR karena meninggal dunia. Sebelumnya partai menilai Harun merupakan sosok yang bersih.
"Dia sosok bersih dan dalam upaya pembinaan hukum juga selama ini cukup baik track recordnya," kata Hasto di JI expo Kemayoran, Jakarta, Kamis (9/1/2020).
Hasto menambahkan, partai mendukung Harun juga atas putusan Mahkamah Agung (MA) yang memutuskan bahwa partai atau dalam hal ini PDIP memiliki hak untuk mengganti kadernya di DPR yang meninggal dunia dengan kader lain.
"Tanpa adanya keputusan MA tersebut kami tidak mengambil keputusan terhadap hal itu," ujar Hasto.
Harun pun akhirnya tersangkut kasus suap. Ia dinilai menyuap anggota KPU Wahyu Setiawan agar diloloskan dalam proses pergantian antar waktu (PAW) di DPR.
Harun yang perolehan suaranya lebih rendah dari caleg lain, tidak terpilih dalam rapat pleno KPU, pengganti Nazarudin yang ditetapkan adalah adalah caleg yang perolehan suaranya lebih tinggi atas nama Riezky Aprilia.
Wahyu pun kemudian masih menyanggupi agar Harun tetap terpilih. Sebagai imbalannya, Wahyu diduga menerima suap senilai Rp 600 juta dati yang dijanjikan Rp900 juta, pada pertengahan dan akhir Desember 2019 melalui orang kepercayaannya Agustiani Tio. KPK pun sudah menetapkan Wahyu dan 3 tersangka lainnya, yaitu Agustiani Tio Fridelina, orang kepercayaan Wahyu Setiawan yang juga mantan anggota Badan Pengawas Pemilu, Harun Masiku, calon anggota legislatif (caleg) dari PDIP dan Saeful (staf atau kader PDIP). [fad]
Halaman Selanjutnya >>>>
Bagikan Berita Ini
0 Response to "Terpopuler - Hasto Sempat Nilai Harun Masiku Sosok Bersih"
Post a Comment