Search

Ahok Marah Pada Semua Orang Saat Dipenjara, Termasuk Jokowi? - CNBC Indonesia

Jakarta, CNBC Indonesia - Mantan Gubernur Basuki Tjahaja Purnama alias Ahok mengaku marah dengan semua pihak saat dirinya dijerat pasal penistaan agama. Dalam acara peluncuran bukunya berjudul 'Panggil Saya BTP, Perjalanan Psikologi Ahok Selama di Mako Brimob' dirinya mengatakan marah dengan semua orang kala itu.

Saat ditanya perihal apakah kemarahannya juga ditujukan ke Presiden Joko Widodo, dirinya tidak menampik dan tidak mempertegas. "Saya marah sama semua orang," ucap Ahok di Kantor Tempo, Palmerah, Senin, (17/02/2020).

Ahok bercerita dirinya sangat stress saat baru masuk ke penjara. Dirinya mengaku sering mendapatkan saran agar jangan terlalu lama stress di penjara.


Karena jika sudah sampai ke puncak kemarahan akan ada titik balik. "Saya bisa mengerti memaafkan orang plong, saya belajar kalau kita benci sama orang kita sakit," kenang Ahok.

Ujian Ahok tidak berhenti di situ saja. Dirinya masih didera masalah dengan keluarga yang berujung dengan perceraian. Hal ini berat bagi Ahok, karena dalam kepercayaanya perceraian tidak diperbolehkan.

"Setiap stress saya baca buku. Di dinia ini satu pintu ditutup satu pintu dibukakan. Allah tidak mungkin tidak ada jala keluar. Saya orang yg tidak pernah ucapkan kata cerai dan orang saya yang tidak mau kalah. Kalau ada laki-laki lain emang saya kurang gagah. Kalau kurang romantis ya perbaiki," sesalnya.

Seperti diketahui akhir November tahun lalu, Menteri BUMN Erick Thohir memanggil Ahok ke kantornya dan memilih Ahok menjadi Komisaris Utama BUMN terbesar di Indonesia, yakni PT Pertamina (Persero).

[Gambas:Video CNBC]

(gus)

Let's block ads! (Why?)


https://news.google.com/__i/rss/rd/articles/CBMidWh0dHBzOi8vd3d3LmNuYmNpbmRvbmVzaWEuY29tL25ld3MvMjAyMDAyMTcxNzIzMzctNC0xMzg0OTQvYWhvay1tYXJhaC1wYWRhLXNlbXVhLW9yYW5nLXNhYXQtZGlwZW5qYXJhLXRlcm1hc3VrLWpva293adIBAA?oc=5

2020-02-17 10:30:36Z
52782044398039

Bagikan Berita Ini

0 Response to "Ahok Marah Pada Semua Orang Saat Dipenjara, Termasuk Jokowi? - CNBC Indonesia"

Post a Comment

Powered by Blogger.