Search

files - KOMPAS.com

JAKARTA, KOMPAS.com - Pihak Sekretaris Nasional Prabowo-Sandi akan melapor ke Badan Pengawas Pemilu ( Bawaslu) DKI Jakarta terkait ditemukannya dua kardus formulir C1 dari Kabupaten Boyolali oleh polisi di kawasan Menteng, Jakarta Pusat.

Menurut CEO Seknas Prabowo-Sandi, M Taufik, laporan ini dibuat lantaran pihaknya tak pernah merasa mengirimkan atau pun menerima dua kardus formulir C1 tersebut.

Sementara itu, kardus berisi formulir C1 tersebut, ada tulisan 'Kepada Yth Bapak Toto Utmo Budi Santoso Direktur Satgas BPN PS Jl Kertanegara No 36 Jakarta Selatan' dan 'Dari Moh Taufik Seknas Prabowo-Sandi Jl HOS Cokro Aminoto no 93 Menteng Jakarta Pusat'.

"Kami melakukan langkah hukum. Makanya tadi tim advokasi kami mendatangi Bawaslu DKI," kata Taufik di Kantor Seknas Prabowo-Sandi, Menteng, Jakarta Pusat, Senin (6/5/2019).

Baca juga: Soal Formulir C1 Boyolali, M Taufik dan Toto Akan Dipanggil Bawaslu

Selain melapor ke Bawaslu, Taufik akan membuat laporan ke polisi dan meminta agar polisi memeriksa sopir mobil Sigra yang membawa kedua kardus tersebut.

Apalagi, menurut dia, formulir tersebut juga berisi tanda tangan Taufik tetapi tanpa kop surat Seknas Prabowo-Sandi.

"Buat laporan ke polisi. Kuak dan buka dong kejadian yang sebenarnya. Kan gampang menelusuri sebab riwayat pemesanannya ada. Siapa yang mesan mobil itu. Terus di mana diambilnya. Jadi kan bisa ditanya ke sopirnya itu siapa yang order, masa jin yang mesan kan tidak," tutur Taufik.

Seperti diberitakan sebelumnya, formulir C1 yang ditemukan jumlahnya mencapai ribuan. Kardus pertama berisi sekitar 2.006 formulir C1, kemudian kardus kedua ada 1.761 formulir C1.

Baca juga: Selain C1 Boyolali, Polisi Juga Temukan C1 Banjarnegara dari Mobil Sigra

Ada pula dua amplop, yang pertama berisi 100 formulir C1 dan yang kedua berisi 83 formulir C1.

Semua formulir C1 itu ditemukan di dalam mobil Sigra berpelat A yang diberhentikan anggota Polres Jakarta Pusat di Menteng, Jakarta Pusat pada Sabtu (4/5/2019) saat operasi lalu lintas.

Let's block ads! (Why?)


https://megapolitan.kompas.com/read/2019/05/06/20570691/soal-temuan-c1-di-mobil-sigra-seknas-prabowo-sandi-akan-lapor-polisi-dan

2019-05-06 13:57:00Z
CBMigAFodHRwczovL21lZ2Fwb2xpdGFuLmtvbXBhcy5jb20vcmVhZC8yMDE5LzA1LzA2LzIwNTcwNjkxL3NvYWwtdGVtdWFuLWMxLWRpLW1vYmlsLXNpZ3JhLXNla25hcy1wcmFib3dvLXNhbmRpLWFrYW4tbGFwb3ItcG9saXNpLWRhbtIBAA

Bagikan Berita Ini

0 Response to "files - KOMPAS.com"

Post a Comment

Powered by Blogger.