
"Dua luka dan satu meninggal dunia," kata Kabid Humas Polda Sultra AKBP Harry Goldenhardt kepada detikcom, Kamis (6/6/2019).
Harry mengatakan korban luka mengalami sabetan di tangan kanan dan tertancap anak panah di dada kiri. Sementara korban meninggal dunia belum diketahui penyebabnya.
Dikatakannya, korban sudah dievakuasi pada pukul 18.00 Wita. Sedangkan identitas korban belum diketahui. "Nanti, ya," ujarnya.
Sebelumnya, tercatat 87 rumah warga di Desa Gunung Jaya dibakar dan 700 warga diungsikan di desa terdekat. Sebuah mobil pikap dan empat sepeda motor juga hangus.
Bentrokan yang terjadi pada malam Lebaran itu terjadi gara-gara puluhan pemuda dari Desa Sampoabalo berkonvoi melewati Desa Gunung Jaya dengan menggunakan knalpot racing. Saat melintas, pemuda Sampoabalo tersinggung dan keesokan harinya melakukan aksi pembakaran.
(idh/idh)
https://news.detik.com/berita/d-4577964/1-orang-tewas-2-luka-akibat-bentrok-dan-pembakaran-87-rumah-di-buton
2019-06-06 11:54:48Z
52781648823519
Bagikan Berita Ini
0 Response to "1 Orang Tewas-2 Luka Akibat Bentrok dan Pembakaran 87 Rumah di Buton - detikNews"
Post a Comment