Jakarta, CNN Indonesia --
Staf Khusus Presiden Bidang Komunikasi Fadjroel Rahman menyatakan pemerintah belum membatasi penerbangan dari dan ke Singapura menyusul satu WNI yang positif
virus corona di negeri singa tersebut. Ia memastikan sampai saat ini penundaan penerbangan hanya dibatasi dari dan ke
China mulai hari ini, Rabu (5/2).
"Belum ada kepastian mengenai hal tersebut, yang ada hanya penundaan sementara penerbangan dari dan ke mainland China yang berlaku sejak pukul 00.00 WIB," ujar Fadjroel saat memberikan keterangan di Kompleks Istana Kepresidenan, Jakarta.
Fadjroel mengatakan, pengawasan di pintu-pintu masuk tetap dilakukan seperti biasa.
Sementara pihak KBRI di Singapura juga terus memantau kondisi WNI yang terpapar virus. Namun tindak lanjut penanganan WNI tersebut, menurut Fadjroel, menjadi kewenangan Kementerian Kesehatan dan kementerian lain terkait.
"KBRI terus melakukan upaya pemantauan. Untuk apa yang akan dilakukan secara teknis masih akan dibahas oleh pihak-pihak terkait," katanya.
Seorang WNI yang bekerja sebagai asisten rumah tangga dilaporkan menjadi orang ke-21 yang positif virus Corona di Singapura. Dia disebut terkena virus itu setelah sang majikan dinyatakan mengidap virus yang sama pada Senin (3/2) kemarin.
WNI itu disebut tidak memiliki riwayat bepergian ke China. Dia langsung dijemput setelah sang majikan dinyatakan positif virus corona. Setelah dilakukan uji laboratorium, WNI tersebut ternyata juga positif virus corona.
[Gambas:Video CNN] (psp/osc)
Let's block ads! (Why?)
https://news.google.com/__i/rss/rd/articles/CBMid2h0dHBzOi8vd3d3LmNubmluZG9uZXNpYS5jb20vbmFzaW9uYWwvMjAyMDAyMDUxMzEzMDctMjAtNDcxODM3L3duaS1wb3NpdGlmLWNvcm9uYS1wZW5lcmJhbmdhbi1rZS1zaW5nYXB1cmEtdGFrLWRpYmF0YXNp0gEA?oc=5
2020-02-05 06:54:48Z
52782025225213
Bagikan Berita Ini
Related Posts :
Audiences Prime: Le film de TF1 "Le gendre de ma vie" large leader à 4.8 millions de téléspectateurs - F... - Le Blog de Jean-Marc Morandini
Hier soir en prime-time, TF1 diffusait le film "Le gendre de ma vie", avec notamment Kad Mérad et J… Read More...
Les stars réagissent suite aux propos homophobes du rappeur DaBaby - CNEWS
Alors qu’il se produisait au festival Rolling Doud de Miami la semaine dernière, DaBaby a fait une… Read More...
« La Casa de Papel » : Netflix dévoile la bande-annonce explosive de l'ultime saison - 20minutes.fr
Vous le savez, toutes les bonnes choses ont une fin, et il en va de même pour le phénomène La Casa … Read More...
Jamel Debbouze en tournée loin de Mélissa et des enfants, "ça coûte, ça crée des tensions" - Pure People
Avec six spectacles en presque trente ans de carrière, Jamel Debbouze a été pas mal occupé. Toutes … Read More...
Le groupe IAM, opposé au pass sanitaire, reporte un nouveau concert à cause d’un cas de Covid-19 - BFMTV
Le groupe de rap ne pourra pas se produire ce lundi à Saint-Raphaël, dans le Var, à cause d'un cas … Read More...
0 Response to "WNI Positif Corona, Penerbangan ke Singapura Tak Dibatasi - CNN Indonesia"
Post a Comment