/data/photo/2019/06/03/1139215719.jpg)
DEPOK, KOMPAS.com - Jenazah Bripka Rahmat Effendy dibawa ke Tempat Pemakaman Umum (TPU) Citra Prima Asri, Jongol, Bogor, Jawa Barat, Jumat (26/7/2019).
Sebelum jenazah dibawa ke TPU Citra Prima Asri, pihak Polisi Lalu Lintas Polda Metro Jaya lebih dulu melakukan prosesi upacara pemberangkatan.
Prosesi upacara pemberangkatan jenazah dimulai pada pukul 13.00 WIB. '
Baca juga: Bripka Rahmat Tewas Ditembak Rekannya dari Jarak Dekat
Inspektur upacara pemberangkatan jenazah Bripka Rahmat, Wakil Direktur Lalu Lintas Polda Metro Jaya, AKBP Made Agus, menyatakan bela sungkawanya terhadap keluarga yang ditinggalkan.
"Berduka kehadiran Tuhan Yang Maha Esa kepada keluarga almarhum diberikan ketahanan dan kekuatan batin terhadap yang ditinggalkan, " kata Made dalam sambutannya.
Setelah upacara usai dilakukan, pihak kepolisian langsung membawa peti jenazah ke ambulans dengan diiringi entakkan drum dari pihak kepolisian.
Prosesi itu dihadiri sejumlah pihak kepolisian serta warga setempat.
Dalam kesempatan itu istri Bripka Rahmat, Nenny Sukaeshi dan dua anaknya tampak menitikkan air mata.
Baca juga: 2 Peluru di Tubuh Bripka Rahmat yang Tewas Ditembak Rekannya Akan Diuji Balistik
Adapun sebelumnya Bripka Rahmat Effendy diketahui tewas lantaran ditembak oleh rekan polisi bernama Brigadir Rangga Titanto.
Humas Polda Metro Jaya Kombes Argo Yuwono mengatakan, peristiwa itu terjadi berawal membela, FZ pelaku tawuran.
Argo mengatakan, awalnya Bripka RE (korban) mengamankan seorang pelaku tawuran inisial FZ beserta barang bukti berupa clurit ke Polsek Cimanggis.
https://megapolitan.kompas.com/read/2019/07/26/16391211/upacara-pemberangkatan-iringi-jenazah-bripka-rahmat-effendy-menuju-lokasi
2019-07-26 09:39:00Z
52781725437786
Bagikan Berita Ini
0 Response to "Upacara Pemberangkatan Iringi Jenazah Bripka Rahmat Effendy Menuju Lokasi Pemakaman - Kompas.com - Megapolitan Kompas.com"
Post a Comment